Bisnis waralaba (franchise) roti dan bakery menjadi salah satu pilihan untuk usaha kuliner yang kini sedang naik daun. Selain karena permintaan konsumen yang tinggi terhadap produk roti dan kue, model bisnis franchise juga memberikan kemudahan dalam memulai usaha dengan sistem yang sudah terbukti sukses.
Bisnis bakery adalah salah satu bisnis yang tidak pernah sepi peminat. Pada artikel ini akan membahas macam-macam waralaba roti bakery, cara bergabung, hingga tips sukses menjalankannya. Terutama untuk Anda yang ingin mulai berbisnis F&B dari waralaba roti dan bakery.
Macam-Macam Waralaba Roti Bakery Populer di Indonesia
Berikut adalah beberapa brand waralaba roti bakery yang kini cukup populer di Indonesia:
1. Rotiboy
Brand roti asal Malaysia ini memang cukup populer bagi masyarakat Indonesia. Kehadirannya di berbagai daerah dan rasanya yang cukup khas membuat Rotiboy jadi pilihan. Dilansir dari berbagai sumber, biaya franchisenya berkisar mulai dari Rp500 juta – Rp1 miliar.
Rotiboy adalah brand yang kuat, memiliki produk roti khas dengan aroma dan rasa yang unik.

2. BreadTalk
Bread Talk adalah brand roti dan bakery asal Singapura yang sudah memiliki banyak waralaba di Indonesia. Bread Talk memiliki banyak pilihan menu roti ini sudah lama populer. Selain bergerak di bakery, brand ini juga memiliki grup yang bergerak di bidang kuliner lainnya seperti restauran dan food atrium.
Untuk membuka franchise Bread Talk, dibutuhkan modal sekitar Rp3 miliar – Rp5 miliar karena premium brand dengan konsepopen kitchen dan ada di lokasi yang strategis.

3. Roti’O
Roti’o adalah asal Indonesia yang sudah tersebar hampir di seluruh wilayah di Indonesia. Roti’o dianggap sama dengan roti boy. Namun, keduanya berbeda.
Tidak ada angka pasti terkait franchise Roti’o, namun brand ini populer di stasiun dan bandara.

4. Mr. Bread
Mr.Bread adalah salah satu perusahaan asal Indonesia yang memproduksi berbagai jenis roti seperti roti tawar, roti manis, dan roti sandwich. Berada di bawah naungan Indomaret Group di bidang bakery.

6 Cara Bergabung ke Waralaba Roti Bakery
Untuk bergabung dengan waralaba roti, secara umum langkah-langkahnya adalah seperti ini:
- Pilih Waralaba yang Sesuai
Pertimbangkan modal, lokasi, target market, dan kekuatan brand. - Hubungi Pihak Franchisor
Dapat dilakukan melalui website resmi, email, atau media sosial mereka. - Pelajari Proposal Bisnis
Termasuk biaya franchise, royalti, dukungan operasional, hingga estimasi balik modal. - Tanda Tangan Kontrak
Setelah menyetujui semua syarat, Anda akan menandatangani perjanjian kerja sama. - Ikuti Pelatihan dan Setup Outlet
Franchisor biasanya akan memberikan pelatihan, bantuan layout toko, hingga setup awal. - Operasional Bisnis Dimulai
Setelah semua siap, Anda bisa mulai menjalankan outlet bakery Anda!
Tips Memiliki Waralaba Roti Bakery yang Sukses
Agar bisnis roti bakery Anda berjalan lancar, berikut beberapa tips penting:
- Pilih Lokasi Strategis
Dekat area perkantoran, sekolah, stasiun, atau pusat perbelanjaan. - Manfaatkan Sistem POS untuk Multi-Outlet
Sistem POS (Point of Sale) sangat penting dalam bisnis franchise. Gunakan POS yang mendukung manajemen multi-outlet seperti aplikasi kasir IDEKU, agar Anda bisa memantau seluruh cabang hanya dalam satu dashboard—mulai dari stok bahan baku, penjualan harian, laporan keuangan, hingga performa karyawan. - Jaga Konsistensi Kualitas Produk
Ikuti standar dari franchisor dengan baik agar rasa dan kualitas tetap terjaga. - Optimalkan Promosi Digital
Manfaatkan media sosial, kerja sama dengan aplikasi delivery, dan program loyalitas pelanggan. - Pantau Kinerja Outlet Secara Real-Time
Dengan POS yang terintegrasi, Anda bisa melihat laporan penjualan kapan saja dan di mana saja, tanpa perlu datang ke setiap outlet.
Baca juga: Mengenal Peralatan Bakery dan Fungsinya!
Kenapa POS Itu Penting untuk Waralaba Bakery?
Dalam model bisnis franchise, apalagi yang memiliki lebih dari satu outlet, penggunaan sistem POS yang tepat bisa membuat operasional jadi jauh lebih efisien. Sistem POS IDEKU terintegrasi dengan beragam fitur dan produk seperti aplikasi kasir POS, sistem pemesanan QR, Loyalty Program, hingga self-service kiosk.
IDEKU juga memiliki keunggulan seperti:
- Pengelolaan multi-outlet dari satu akun
- Sinkronisasi stok bahan baku antar outlet
- Laporan keuangan yang real-time dan otomatis
- Monitoring performa penjualan per outlet
- Integrasi dengan pembayaran digital & kasir modern
