Makanan Khas Labuan Bajo yang Wajib Dicoba Saat Berkunjung

Makanan Khas Labuan Bajo yang Wajib Dicoba Saat Berkunjung
Makanan Khas Labuan Bajo yang Wajib Dicoba Saat Berkunjung

Labuan Bajo adalah salah satu wilayah di Indonesia yang terkenal dengan keindahan alamnya dan jadi salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi. Selain terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau, juga memiliki kuliner khas yang menggugah selera.

Di sini tersedia berbagai hidangan tradisional khas Labuan Bajo yang mencerminkan kekayaan budaya dan cita rasa unik yang patut untuk dicoba.

6 Makanan Khas Labuan Bajo yang Wajib Masuk dalam Daftar Kuliner saat Berkunjung!

1. Ikan Kuah Asam

Sebagai daerah pesisir yang punya keindahan laut tiada dua, Labuan Bajo juga terkenal dengan hidangan lautnya. Salah satu menu yang paling populer adalah ikan kuah asam.

Hidangan ini menggunakan ikan segar yang dimasak dengan kuah berbumbu asam segar dari jeruk nipis atau belimbing wuluh, serta tambahan rempah seperti daun kemangi, bawang putih, dan cabai. Rasanya segar dan cocok disantap di tengah suasana tropis.

Gambar: Okezone

2. Kolo

Pernah mencicipi arem-arem? Di Labuan Bajo juga memiliki makanan khas yang mirip yaitu Kolo. Makanan ini memiliki perbedaan dengan arem-arem karena dibuat dengan daun pisang dan bambu.

Rasanya yang khas karena nasi bakarnya dibalut bumbu yang berisi ikan di dalamnya. Cocok untuk sarapan atau sebagai kudapan di sore hari.

3. Jagung Bose

Makanan tradisional lainnya adalah jagung bose, hidangan khas masyarakat Nusa Tenggara Timur yang terbuat dari jagung yang dimasak dengan santan dan kacang-kacangan seperti kacang merah. Makanan ini sering dijadikan sebagai pengganti nasi dan memiliki tekstur yang lembut serta rasa yang gurih.

4. Se’i Sapi

Meskipun lebih dikenal sebagai makanan khas Kupang, se’i sapi juga banyak ditemukan di Labuan Bajo. Se’i merupakan daging sapi yang diasap perlahan dengan kayu khusus, sehingga menghasilkan cita rasa smoky yang khas. Biasanya disajikan dengan sambal lu’at, sambal khas Flores yang pedas dan segar.

Baca juga: Cara Kerja Marketing Restoran yang Tepat untuk Pebisnis Kuliner

5. Rumpu Rampe

Rumpu rampe adalah hidangan sayur khas Flores yang terbuat dari daun dan bunga pepaya yang ditumis bersama bawang merah, bawang putih, dan cabai. Rasanya sedikit pahit tetapi kaya akan nutrisi, menjadikannya pelengkap yang lezat untuk menu makanan khas Labuan Bajo.

6. Lawar Ikan

Lawar ikan adalah hidangan yang mirip dengan ceviche. Ikan segar dipotong kecil-kecil lalu dicampur dengan kelapa parut, perasan jeruk nipis, bawang merah, dan cabai. Hidangan ini memberikan kombinasi rasa gurih, asam, dan pedas yang menggugah selera.

Labuan Bajo Punya Potensi untuk Kembangkan Bisnis Kuliner

Makanan khas Labuan Bajo tidak hanya menawarkan rasa yang lezat tetapi juga menggambarkan budaya kuliner masyarakat setempat. Kekayaan cita rasa Labuan Bajo tidak hanya pilihan bagi para wisatawan, tetapi juga membuka peluang untuk mengembangkan bisnis kuliner.

Ada banyak potensi kuliner di Labuan Bajo yang bisa dikembangkan, apalagi yang berkaitan dengan kuliner baharinya. Jika Anda ingin mengembangkan kuliner dan memiliki operasional yang efisien, IDEKU adalah jawabannya. Dengan sistem aplikasi kasir point of sales yang terintegrasi, Anda akan merasakan banyak manfaat hanya di satu sistem.

Beralih ke sistem kasir POS IDEKU
Beralih ke sistem kasir POS IDEKU

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *